Cari Blog Ini

Selasa, 21 Juni 2011

seni dan budaya ngawi (part:1)

*KESENIAN GAPLIK*
Kesenian Gaplik berasal dari Desa Kendung Kecamatan Kwadungan Kabupaten Ngawi, keseniaan ini mempunyai maksud dan tujuan mengusir bala (mala petaka) yang melanda desa. Nama Gaplik diambil dari nama orang yang telah menciptakan dan mengembangkan kesenian tersebut.Kesenian Gaplik dilaksanakan tiap tahun sekali, pada saat dilakukan bersih desa didesa yang bersangkutan, yaitu masa sehabis panen, didahului dengan upacara dimakam,dilanjutkan pentas kesenian Gaplik pada malam harinya, di halaman rumah Kepala Desa.
a. Latar Belakang.
Di desa kendung pernah terjadi mala petaka, penduduk banyak yang sakit dan meninggal, tanaman diserang hama,di rampok atau dicuri. Pada saat itu ada seorang penduduk yang kesurupan ( kemasukan Roh),mengatakan bahwa desa akan aman tentram bila diadakan keramaian dengan pementasan Badut dan Tandak (penari wanita) dipunden ( makam Desa kendung ).
b. Bentuk Kesenian
Merupakan pagelaran berbentuk arena terbuka, antara pemain dan penonton saling berdekatan sehingga menimbulkan komunikasi langsung dan lancar antara pemain dan penonton, berdialog sambil berdiri.
c. Gerak dan Perwujudan kesenian
Para pemain terdiri dari seorang pria dan seorang wanita sebagai peran utama, ditambah pelengkap seorang sebagai peran anak. Pertunjukan diawali dengan tandak/ penari gamyong.- Peran Pria berpakaian seperti punakawan (Gareng) dalam pewayangan, mengenakan topi serdadu(Prajurit), membawa bilah bambu sepanjang 1 meter. Tata rias wajah lucu dan menyolok. Tokoh ini selain melakukan gerak humor juga dialog sesuai dengan permasalahan yang ingin disampaikan kepada masyarakat.- Peran wanita, mengenakan kain kebaya, dengan tatarias menarik dan menawan. Melakukan dialog tentang kehidupan rumah tangga.- Peran anak sebagai pelengkap, sekaligus menyempurnakan suasana.- Pertunjukan diiringi gending- gending jawa (karawitan ) berirama dinamis.Kesenian Gaplik yang semula dimaksudkan untuk penolak bala,dalam perkembangannya dimanfaatkan sebagai saran komunikasi antara Pemerintah dan masyarakat,utamanya menyampaikan informasi pembangunan dan meningkatkan gairah berpartisipasinya masyarakat terhadap pembangunan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar